Cara Sederhana Membuat Kue Kukus Zebra Yang Lagi Ngetren !

Ternyata membuat kue yang lezat, sederhana dan mudah itu gak perlu repot repot lho Bun, kita bisa bikin kue kukus yang gak kalah lezat dengan menggunakan bahan berikut ini :



Bahan :

200 gram tepung terigu merk apa saja
300 gram gula pasir manis
8 butir telur ayam
75 ml mentega,dilelehkan
1 sendok teh vanila bubuk
1/2 Sendok teh garam
1 sendok teh Emulsifier
Secukupnya Minyak Goreng

Cara membuatnya :
  1. Pertama-tama Campurkan semua bahan-bahan lalu aduk-aduk dengan mixer, kemudian masukan telur,gula pasir, sesudah halus dan rata, masukkan juga garam dan disusul vanili bubuk dan tentu saja emulsifier.
  2. Selanjutnya Ambil dan pisahkan sedikit dari adonan kue ini, lalu campurkanlah dengan minyak goreng.
  3. Langkah berikutnya masukkan tepung terigu ke dalam adonan yang sudah di mixer tadi lalu aduk-aduk sampai rata, setelah rata betul masukan adonan yang sudah dicampuri minyak goreng tadi.
  4. Setelah itu bunda Siapkan loyang, alasi dengan kertas roti kemudian olesi dengan mentega dengan rata namun tipis saja.
  5. Terakhir tuangkanlah adonan cake ke loyang yang sudah disiapkan tadi dan silahkan kukus cake selama 20 menit. selesai juga ya resep Cake Kukus sederhananya.
  6. Setelah 20 menit berlalu coba periksa kue kukus nya apa telah berubah warna dan terlihat matang?, setelah itu bunda bisa menyajikan cake ini, resep ini saya dapatkan dari resep4[dot]blogspot[dot]com selamat mencoba


Tag : Kue
Back To Top